Istilah Software

Disebut juga dengan perangkat lunak, merupakan kumpulan beberapa perintah yang dieksekusi oleh mesin komputer dalam menjalankan pekerjaannya. perangkat lunak ini merupakan catatan bagi mesin komputer untuk menyimpan perintah, maupun dokumen serta arsip lainnya.
Merupakan data elektronik yang disimpan sedemikian rupa oleh komputer itu sendiri, data yang disimpan ini dapat berupa program atau instruksi yang akan dijalankan oleh perintah, maupun catatan-catatan yang diperlukan oleh komputer untuk menjalankan perintah yang dijalankannya.
Untuk mencapai keinginannya tersebut dirancanglah suatu susunan logika, logika yang disusun ini diolah melalui perangkat lunak, yang disebut juga dengan program beserta data-data yang diolahnya. Pengeloahan pada software ini melibatkan beberapa hal, diantaranya adalah sistem operasi, program, dan data. Software ini mengatur sedemikian rupa sehingga logika yang ada dapat dimengerti oleh mesin komputer.

Istilah - istilah yang berhubungan dengan software

1. Software Driver
Software driver adalah berupa sebuah program atau software yang digunakan di sistem komputer yang membuat PC dengan touch screen dapat bekerja sama dalam menjalankan tugasnya. Software driver ini memberitahukan sistem oprasi tentang bagaimana kedua alat ini dapat berkomunikasi khususnya jika terjadi suatu respon dari user melalui media sentuh, yang dikirimkan oleh controller. Umumnya screen driver yang ada akhir-akhir ini menggunakan konsep yang ada pada mouse, sehingga ketika permukaan screen disentuh akan sama dengan proses click yang dilakukan melalui mouse pada lokasi yang sama di layar. Dengan demikian, sistem yang ada, meskipun tidak menyediakan program khusus untuk touch screen, tetap berjalan seakan-akan telah didukung oleh touch screen.

2. Software House
Rumah pemroduksi perangkat lunak.

3. Software Design
Kegiatan menterjemahkan masalah yang sudah didefinisikan ke dalam bentuk yang mudah dimengerti oleh pembuat program.
4. Software testing
Uji coba terhadap Program yang telah disediakan

5. Software developer
Pengembangan software atau perangkat lunak.Baik perorangan maupun melalui suatu instansi berbadan hukum.